Berawal dari coba-coba karena bosan minum kopi hanya dengan diseduh air panas dengan aroma dan rasa biasa saja.
akhirnya saya menemukan sebuah cara menyeduh kopi yang lebih nikmat dari aroma dan rasanya, walaupun hanya dengan kopi kapal api mix yang sachetan.
Bagi pencinta dan penikmat kopi hitam harus mencoba tips ini, jika ingin sensasi rasa dan aroma yang berbeda.
Tips menyeduh kopi versi terbaru saya namakan "KOPI BAKAR ala bangdjo".
klik gambar untuk perbesar |
kopi kapal api mix sudah terbukti dengan komposisi kopi dan gulanya yang sudah pas sehingga terasa nikmat dalam menyeruput kopi tersebut. apalagi disajikan dengan cara dibakar.
klik gambar untuk perbesar |
Cara menyeduh kopi bakar ala bangdjo:
1. Seduh seperti biasa kopi kapal api mix dengan air mendidih.
2. Aduk hingga rata kopi kapal api mix.
3. Kemudian celupkan heater/pemanas kedalam cangkir yang sudah diseduh kopi
4. Aduk - aduk kopi dengan heater/pemanas sampai seduhan kopi mendidih hingga ampas kopi tidak ada lagi.
5. Bersihkan pinggiran cangkir dari ampas kopi dan kemudian sajikan.
klik gambar untuk perbesar |
gambar disamping adalah hasil akhir kopi bakar yang sudah tanpa ampas dengan aroma dan rasa yang nikmat.
perbandingan menyeduh kopi bakar dengan cara biasa adalah dari rasa dan aromanya.
karena kopi dan air matang dengan sempurna sehingga tidak mengakibatkan mual di lambung.
walaupun kopi sudah dingin, rasanya masih maknyuss dilidah. buktikanlahhh...!!!
Tanpa mencoba kita tidak akan tahu sensasinya..karena dengan penyeduhan yang benar-benar dibakar akan mengakibatkan pencampuran dan matang yang sempurna antara kopi,gula dan air..
Catatan:
Heater yang digunakan tipe external 1000 Watt (jika tidak direndam didalam air heater tidak akan rusak).
beda dengan heater spiral/ internal yang harus terendam dalam air. walaupun bisa digunakan, tetapi harus benar-benar diperhatikan jangan sampai heater tidak terendam air (akan rusak).
masalah Watt hanya menentukan cepat/lamanya kopi bakar mendidih.
Selamat Mencoba...!!!tutorial videonya klik disini
wassalam
bangdjo
jangan lupa komentar - share - joint member - reaksi - g+1
No comments:
Post a Comment
"Terima kasih sudah membaca blog saya, silahkan tinggalkan komentar"